Selasa, 01 Mei 2012

Persegres Labil, Penonton Anjlok


Kredibilitas Persegres Gresiksebagai salah satu klub dengan jumlah penonton terbanyak di Indonesia Super League (ISL) terancam buyar. Berbekal hasil yang kurang menggembirakan dalam beberapa pertandingan terakhirnya, jumlah penonton yang hadir pun terus mengalami penurunan.
Bahkan, pada saat Persegres mampu mengalahkan Persiram Raja Ampat (30/4) di kandang sendiri hanya disaksikan kurang dari 10 ribu penonton. “Salah satu penyebabnya ya setelah kalah dari PSPS. Setelah itu minat teman-teman untuk datang ke stadion menjadi menurun,” ujar ketua umum Ultras Ludiono kepada Jawa Pos, kemarin (1/5).
Dalam pertandingan Senin kemarin, hanya disaksikan sekitar 6.300 penonton. Menurun drastis jika dibandingkan dengan rekor angka penonton di Gresik yang selama ini rasionya mencapai angka 20 ribu penonton per pertandingannya. Satu laga sebelumnya lawan PSPS juga hanya disaksikan 12.480 penonton.
Ludiono menyebut bahwa berkurangnya jumlah pendukung yang datang ke stadion itu sebagai cara untuk mengekspresikan kekecewaan dengan prestasi tim. Sebab, klub yang sudah berbentuk PT ini tidak bisa lagi diprotes langsung ke bupati seperti saat masih menggunakan dana APBD.
Nah, dengan tidak datang ke stadion itulah bentuk ekspresi protes mereka ke pihak manajemen. “Mungkin dengan cara seperti itulah manajemen akhirnya bisa melakukan introspeksi dengan kekuatan yang ada di tim Persegres. Sehingga mereka bisa benar-benar maksimal untuk kami,” tutur Ludiono.
Hingga melakoni pertandingannya yang ke-22 di ISL, memang masih banyak waktu bagi Persegres untuk mengembalikan kepercayaan publik kota Pudak, sebuatn Gresik. Uston Nawawi dkk masih menyisakan enam laga kandang. “Untung kemarin bisa menang. Coba kalau kalah, bisa-bisa di pertandingan berikutnya tidak ada yang menonton,” imbuh Ludiono.
Terpisah, ketua panitia pelaksana pertandingan Persegres Choirul Anam membantah jika menurunnya prestasi tim juga berdampak dengan jumlah penonton yang hadir ke stadion. Jadwal laga yang termasuk hari kerja disebutnya sebagai faktor yang paling menentukan. “Saya kira kalah atau menang publik Gresik masih tetap mendukung Persegres,” cetus Anam.
Dia pun tetap optimistis jumlah penonton bakal kembali normal dalam dua laga kandang berikutnya. Terdekat, Persegres akan menjamu PSMS Medan (8/5) dan PSAP Sigli (16/5). “Kami ingin membuktikan diri bahwa Gresik tetap menjadi kantong pendukung terbanyak di ISL,” jelas Anam. (jpnn)
vs Persiram     : 6.300
vs PSPS     : 12.480
vs Persija     : 20.245
vs Pelita     : 23.400
vs Persib     : 20.350
vs Persidafon     : 22.200
vs Deltras     : 18.800
vs Persisam     : 18.400
vs Kukar     : 22.800
vs Arema     : 21.000
vs Persela     : 20.000

Persebaya Surabaya Dalam Tekanan


Grafik buruk Persebaya Surabaya memunculkan efek luar biasa di kalangan Bonek, pendukung fanatik Persebaya. Bahkan supporter sudah merasa jengah dengan kinerja pelatih asal Portugal Divaldo Alves.
Tiga kekalahan beruntun dari Semen padang, Persema Malang dan PSM Makassar sudah membuat supporter kalang kabut. Tim pun dalam kondisi mjental yang kurang bagus dan berada dalam tekanan besar di pertandingan berikutnya.
Situasi inimenjadi berat bagi pemain karena tekanan yang demikian besar dan dituntut secepatnya kembali mencatat hasil positif. Asisten Pelatih Persebaya Ibnu Grahan mengakui tim memang tengah dalam dalam kondisi tak menguntungkan.
Kalah beruntun di tiga pertandingan dan mendapat tekanan dari supporter harus disikapi secara bijaksana oleh tim. “Semua dalam situasi yang kurang enak sekarang ini. Siapa pun tentu akan berat kalau mendapat tekanan karena sulit menang,” tutur Ibnu.
Untuk itu ia meminta pemain tidak panik dengan situasi yang ada sekarang dan menganggap tekana supporter sebagai motivasi. Ibnu Grahan menyebut ini ujian terberat Persebaya sepanjang mengikuti Indonesian Premier League (IPL).
Kalah tiga kali beruntun memperlebar jarak antara Persebaya dengan pemimpin klasemen Semen Padang. Jeda angka keduanya mencapai delapan poin dengan jumlah pertandingan yang sama. Tak heran jika Bonek gelisah melihat fakta tersebut.
Maklum, Persebaya merupakan salah satu tim yang digadang-gadang sebagai calon jawara IPL setelah berjaya di Liga Primer Indonesia (LPI) musim lalu. Mempunyai kekuatan yang kualitasnya jauh di atas tim-tim IPL lain, nyatanya Bajul Ijo masih tersengal-sengal di awal putaran kedua.
“Saya pribadi masih sangat yakin bakal kembali mendapatkan kemenangan sejauh tim tetap fokus dan berupaya keras. Saya paham benar bagaimana kualitas pemain yang ada, jadi untuk sekarang memang kami harus tetap optimistis dan positif,” cetus Ibnu.
Sementara itu, keinginan Bonek menyaksikan timnya berlaga di kandang pekan ini harus tertunda. Sebab pertandingan terdekat Persebaya kontra Negeri Sembilan FA yang dijadwal 2 Mei, akhirnya ditunda karena bertepatan dengan Hari Buruh.
Pertandingan dengan klub asal Malaysia tersebut diubah menjadi 19 mei mendatang di Gelora Bung Tomo. Pertandingan ini sejatinya pertemuan kedua, karena sebelumnya Persebaya melawan ke kandang Negeri Sembilan FA dan mencatat hasil imbang 2-2.
Media Officer Persebaya Ram Surachman mengatakan jadwal tersebut sudah dikonfirmasi ke PSSI sejak sebulan lalu. “Sebab pihak keamanan masih sibuk dengan pengamanan Hari Buruh. Jadi laga dialihkan ke 19 Mei dan semoga tak ada perubahan lagi,” ucap Ram.
Persebaya adalah tim yang sudah lama tidak bertanding di depan pendukungnya sendiri. Sejak menjamu Arema Fc pada 4 Maret, Andik Vermansyah belum pernah sekalipun memanjakan supporternya di kandang sendiri. (sindo)

Persiba Bantul Lega Tiga Pilar Kembali Bergabung


Tiga pemain utama Persiba Bantul masing-masing Nopendi, Wahyu Tri dan Slamet Nurcahyo yang sedang mengikuti TC Timnas dipastikan bisa memperkuat Persiba saat menjamu PSM Makasar di Stadion Sultan Agung, Sabtu (5/5) mendatang. Dengan diperkuat tiga pilar itu, laga versus Juku Eja – julukan PSM- dipastikan berlangsung seru.
Manager Persiba Bantul Briyanto mengatakan, tiga pemain utamanya bisa memperkuat PSM Makasar dalam lanjutan kompetisi IPL akhir pekan mendatang. “Manajemen (Persiba) sudah mengirim surat resmi agar tiga pemain kami bisa kembali ke klub. Dalam aturan memang membolehkan, sehingga otomatis Nopendi, Wahyu Tri dan Slamet Nurcahyo bisa menghadapi PSM,” katanya.
Jika tiga pemain pilar tersebut bisa memperkuat Persiba, lain halnya dengan pemain pilar Persiba lainnya, Wahyu Tanto. Kapten Persiba yang juga menjalani TC Timnas ini tidak dipanggil untuk memperkuat Persiba menghadapi PSM karena menjalani larangan bermain usai menerima kartu merah pada laga terakhir Persiba menundukkan Persijap Jepara 2-1.
Menurut Briyanto, meski tanpa diperkuat Wahyu Tanto, laga Persiba versus PSM Makasar dipastikan berjalan alot. Terlebih lima pemain PSM yang juga menjalani TC Timnas juga ditarik untuk memperkuat timnya. “Tiga pilar kami bisa memperkuat klub. Demikian juga PSM, kalau tidak salah ada lima pemain PSM yang menjalani TC Timnas bisa memperkuat timnya saat melawan kami nanti. Jadi bisa dibilang kedua tim tampil dengan kekuatan penuh,” jelasnya.
Dia mengakui, melawan PSM merupakan pekerjaan yang tergolong berat. Terlebih saat ini Syamsul Chaerudin Cs bertengger di peringkat tiga klasemen dengan 26 poin hasil dari tujuh kali menang dan lima kali seri. “Mereka (PSM) kuat, tapi target kami adalah menang apalagi main di kandang,” tegasnya.
Optimisme menang atas PSM juga diungkapkan pemain Persiba Arwin Rabdha. Pemain gelandang bertahan Persiba ini yakin bisa memukul mantan klubnya yang sudah ditinggalkan selama tujuh tahun itu.
“Tentu saja (bisa mengalahkan PSM). Terlebih bermain di kandang sendiri dengan dukungan Paserbumi. Saya yakin teman-teman se tim akan tampil bagus, apalagi Wahyu Kiper, Slamet sama Nopendi bisa memperkuat kembali,” katanya seperti dilansir di www.Paserbumi.com
Arwin mengaku sudah tidak sabar segera melakoni duel melawan bekas klubnya itu. “Tentu ada motivasi yang berbeda saat bertemu dengan mantan tim. Sebagai pemain yang pernah bermain di sana (PSM), rasanya tambah bersemangat saja, gak tahu kenapa,” ungkapnya.
Menurut Arwin, dalam laga nanti Persiba harus ekstra waspada menghadapi PSM. Terlebih lini tengah PSM bagus dan kuat terutama mulai putaran kedua ini. “Lini tengah PSM bagus dan kuat. Di sana ada Andi Oddang, Syamsul Chaerudin, Kwon Jun. Saya juga melihat pertandingan PSM melawan Persebaya, dan dua striker mereka tipikalnya berbeda. Yang satu kuat, yang satu kencang,” paparnya.
Arwin juga mengungkapkan sisi kelemahan PSM. Menurut dia, lini belakang PSM sedikit lemah karena absennya Febre dan Hendri. “Saya kira pertahanan mereka akan sedikit lemah. Saya tahu Febre karena pernah bermain di Real Mataram dan sempat seleksi di sini. (sindo)

Sabtu, 21 April 2012

jadwal tv


  • 18:15
     
    Arsenal VS Chelsea
  • 22:50
     
    Real Mallorca VS Real Zaragoza
  • 23:00
     
    QPR VS Tottenham

adwal sepak bola 2


21/04/2012 21:00
QPR - Tottenham
 
---
21/04/2012 21:00
Newcastle - Stoke City
 
---
21/04/2012 21:00
Manchester United - Everton
 
---
21/04/2012 21:00
Liverpool - West Brom
 
---
21/04/2012 21:00
Fulham - Wigan Athletic
 
---
21/04/2012 21:00
Bolton Wanderers - Swansea City
 
---
21/04/2012 21:00
Blackburn Rovers - Norwich City
 
---
21/04/2012 21:00
Aston Villa - Sunderland
 
---
21/04/2012 21:00
Wolverhampton - Manchester City
 
---
05/05/2012 22:00
Arsenal - Norwich City
 
---
05/05/2012 22:00
QPR - Stoke City
 
---
05/05/2012 22:00
Newcastle - Manchester City
 
---
05/05/2012 22:00
Manchester United - Swansea City
 
---
05/05/2012 22:00
Liverpool - Chelsea
 
---
05/05/2012 22:00
Fulham - Sunderland
 
---
05/05/2012 22:00
Bolton Wanderers - West Brom
 
---
05/05/2012 22:00
Blackburn Rovers - Wigan Athletic
 
---
05/05/2012 22:00
Aston Villa - Tottenham
 
---
05/05/2012 22:00
Wolverhampton - Everton
 
---
3/05/2012 21:00
Chelsea - Blackburn Rovers
 
---
13/05/2012 21:00
Wigan Athletic - Wolverhampton
 
---
13/05/2012 21:00
West Brom - Arsenal
 
---
13/05/2012 21:00
Tottenham - Fulham
 
---
13/05/2012 21:00
Swansea City - Liverpool
 
---
13/05/2012 21:00
Swansea City - Liverpool
 
---
13/05/2012 21:00
Sunderland - Manchester United
 
---
13/05/2012 21:00
Stoke City - Bolton Wanderers
 
---
13/05/2012 21:00
Norwich City - Aston Villa
 
---
13/05/2012 21:00
Manchester City - QPR
 
---
13/05/2012 21:00
Everton - Newcastle
 
---
13/05/2012 21:00
Norwich City - Aston Villa
 
---

jadwal pertandingan


21/04/2012 21:00
QPR - Tottenham
 
---
21/04/2012 21:00
Newcastle - Stoke City
 
---
21/04/2012 21:00
Manchester United - Everton
 
---
21/04/2012 21:00
Liverpool - West Brom
 
---
21/04/2012 21:00
Fulham - Wigan Athletic
 
---
21/04/2012 21:00
Bolton Wanderers - Swansea City
 
---
21/04/2012 21:00
Blackburn Rovers - Norwich City
 
---
21/04/2012 21:00
Aston Villa - Sunderland
 
---
21/04/2012 21:00
Wolverhampton - Manchester City
 
---

Arsenal - Chelsea


21/04/2012 21:00
Arsenal - Chelsea